Jumat, 07 Desember 2007

Strategi Bahagia ala Semut

Tidak bisa di pungkiri bahwa setiap manusia tidak menginginkan hidupnya tidak bahagia, begitu banyak pelajaran dari mahkluk lain yang bisa di ambil hikmahnya, salah satunya adalah semut.

Menunggu Kesempatan
Seringkali sekawanan semut membawa ramai-ramai cicak atau binatang yg telah mati menuju ke sangkar mereka, tidak terbayangkan jika cicak itu masih hidup tentu semut hanya akan membuang energinya untuk memburunya alias un-efficient, pelajaran pertama dari semut adalah tunggu kesempatan / the right time, sehingga pada waktu dan tempat yang pas baru kita masuk untuk mengambil kesempatan itu, tentu ini akan sangat sangat efficient & effective.

Kaya Bersama
Pun semut jika mendapat cicak {baca : kesempatan besar} dia tidak akan sanggup menghabiskan dalam satu hari, alih alih habis yang ada dirinya bisa keinjak orang yang lewat ataupun ancaman lain di sekitarnya karena saking asyiknya menikmati sendiri, maka jika mendapatkan makanan besar segeralah amankan di tempat rumah persembunyian, dan tentunya semut membutuhkan srategi berjamaah alias gotong royong untuk membawa makanan tersebut ke dalam rumah persembunyian, hal ini memberi pelajaran berharga jika ingin langgeng makanan {baca : kekayaan} maka bersiaplah untuk berbagi.......

Bagaimana pendapat anda ?

Tidak ada komentar: