Rabu, 27 Februari 2008

Konstelasi Politik Pilkada Jabar 2008

Pelaksanaan pesta rakyat {baca:demokrasi} Jawa Barat tinggal menghitung hari tepatnya Minggu, tanggal 13 April 2008, sebagaimana sudah di prediksi gubernur/ wakil gubernur incumbent ikut mewarnai pilkada jabar, secara resmi KPU telah mensyahkan 3 pasangan dengan nomor urut {1} H.Dany Setiawan-H. Iwan R.Sulandjana dengan partai pengusung Partai Pengusung Golkar,Partai Demokrat , nomor urut {2}H. Agum Gumelar-H. Nu`man Abdulhakim dengan parai pengusung PDIP, PPP, PKB, PBB, PKPB, PDS, PBR, namur urut {3} H. AhmadHeryawan- H. Dede Yusuf dengan partai pengusung PKS,PAN

Penulis hanya akan menganalisa hasil statistik dari pemilihan Umum tahun 2004 dari dapil Jabar V di mana meliputi wilayah Kab. dan kota bekasi, dari data pemilu 2004 yg lalu paling unggul adalah pasangan Danny-Iwan di mana total perolehan 32.8 % {Golkar 19.1%, demokrat 13.7%}, lalu di ikuti pasangan Hade dengan total gabungan perolehan suara suara 28.7%{PKS 20.9% & PAN 7.8%}, terakhir adalah pasangan Agum-Nu'man dengan total suara gabungan 27.6% {PDIP = 12.8%, PPP=6.8%, PKB = 3.1 %, PKPB 2.6 %, PBR = 2.3%}
Dari analisa di atas tampak pasangan HADE {Achmad Heryawan dan Dede Yusuf} mempunyai kans menang yang sangat besar di mana selisih suara dengan partai gabungan Golkar Demokrat hanya -4.1%, sebab figur Dede sangat di gemari Ibu-ibu di mana 60% lebih pemilih di Jabar, sedang sosok Achmad heryawan mempunyai basis pendukung PKS yang terkenal mempunyai kader " militan", jika pasangan lain ingin mengungguli pasangan HADE tapaknya harus berjuang keras, namun dari data pemilu 2004 perbedaab terjauh suara gabungan hanya -5.2 % artinya konstelasi pertarungan ke-3 kandidat akan sangat ketat.....
Apapun hasil akhir nanti di harapkan menghasilkan pemimpin yang manah dan barokah hal ini harus di topang dengan proses yg baik dalam penyelenggaran pilkada Jabar ini, jangan sampai ratusan milyar dana pilkada hanya menghasilkan pemimpin berwatak birokrat yg sangat lamban dalam mengantisipasi perubahan....

1 komentar:

Anonim mengatakan...

Selamat Berjuang, sama sama kita besarkan Partai Amanat Nasional.

Ferry

PAN Ranting Margahayu jaya Kota bekasi .

www.pan-margahayu.blogspot.com